Masalah Umum yang Terjadi Pada Komputer – Setiap kita yang memiliki komputer sudah pasti akan ada banyak masalah yang terjadi dan membuat kita menjadi berpikir dengan sangat keras. Komputer di jaman sekarang telah menjadi sebuah kebutuhan primer yang tidak bisa disangkal. Kamu pasti menggunakannya untuk bekerja, bermain game, beinteraksi, atau apapun itu. Tentu saja di dalam penggunaannya, kamu pasti akan menemui banyak masalah seiring berjalannya waktu dan pemakaianmu.
1. Layar biru
Ini adalah kasus ketika Microsoft Windows tiba-tiba berhenti. Umumnya, kasus ini menunjukkan sebuah permasalahan serius yang ada di laptopmu, entah itu datang dari hardware-nya atau software-nya. Umumnya iaap-satellite akan ada kode error untuk mengetahui permasalahan yang terjadi. Cara mengatasi: paling mudahnya adalah me-restart-nya, namun itu tidak menyelesaikan masalah. Lebih baik kamu menulis ulang kode-kode error tersebut, lalu mencarinya di Google.
2. Missing DLL Files atau DLL error
Ini adalah kasus di mana komputer memiliki data yang korup. Kasus ini membuat kamu tidak bisa menjalankan aplikasi-aplikasi tertentu. Namun terdapat juga aplikasi yang tetap bisa dijalankan walaupun tetap tertulis adanya DLL yang hilang. Cara mengatasi: cara terbaik adalah dengan menggunakan fitur system file checker. Dengan men-scan lewat system file checker, kamu akan mengetahui apa yang hilang serta oleh fitur tersebut diganti atau diperbaiki.
3. Aplikasi berjalan lambat
Ada banyak hal yang mempengaruhi hal ini, tetapi yang paling umum dikarenakan komputer yang tidak kuat untuk mengolah kekuatan dan memory. Hal ini bisa dikarenakan RAM yang kecil, hard drive yang penuh, ataupun aplikasi yang berat seperti Google Chrome. Cara mengatasi: ketahui terlebih dahulu apa yang jadi masalah. Apakah itu karena masalah RAM atau lainnya. Jika masalah RAM, maka kamu perlu mencari RAM yang lebih baik. Jika itu masalah aplikasi yang berat, kamu bisa membuka Windows Task Manager dengan menekan CTRL+ALT+delete. Cek tabulasi processes, lalu matikan aplikasi yang sekiranya terlalu berat dengan klik kanan aplikasi tersebut dan pilih end processes.
4. Malware
Seperti virus, tetapi ini lebih berbahaya. Malware dapat melukai ataupu menghentikan komputer beserta sistem-sistemnya. Agar terkena, kamu perlu meng-install-nya terlebih dahulu. Tetapi sekarang kamu cuma perlu mengunduh file dari sebuah website yang ditumpangi malware.
Cara mengatasi: gampangnya adalah dengan menggunakan malware tool dan terus meng-update-nya. Perlu diingat malware tools berbeda dengan virus software, jadi kamu perlu meng-install keduanya.
5. Isu koneksi atau internet
Banyak masalah yang bisa jadi penyebab hal ini. Mungkin provider-mu, mungkin ISP-mu, mungkin hardware-mu, mungkin server DNS-mu.
Cara mengatasi: ada kalanya cukup dengan mengulang komputermu, masalah-masalah tersebut langsung beres. Gunakan saja Windows network diagnostic tool untuk mengecek masalah lokal.